Google

Senin, 09 Juni 2008

Misteri Geby & Tinggal Kenangan

Jakarta - ...........
Jauh kau pergi meninggalkan diriku
Di sini aku merindukan dirimu
Kini ku coba mencari penggantimu
Namun tak lagi kan seperti dirimu oh kekasih

Setelah mengakhiri lagu itu, pengamen kriwil itu menyodor-nyodorkan k anton g bekas permennya pada penumpang Metro Mini P72 jurusan Lebakbulus-Blok M. Saat itu, Kamis 4 Juni 2008 pukul 18.20 WIB.

"Itu lagunya siapa?" tanya seorang penumpang sambil mengangsurkan selembar seceng.
"Lagunya Geby," jawab si pengamen.
"Sudah ada kasetnya?"
"Belum...ada kok di internet. Cari saja Geby, Tinggal Kenangan."


"Oh, terkenalnya lewat internet ya?"
"Iya. Geby orangnya sudah meninggal, bunuh diri. Sebelum bunuh diri dia ngerekam lewat hape. Terus habis (meninggal), ada yang ngiringi pake gitar. Ada kok di internet, foto pacarnya juga ada. Pacarnya sudah meninggal, kecelakaan."
"Jadi Geby patah hati karena pacarnya meninggal?"
"Mungkin iya, makanya lagunya mellow banget."
"Sekarang lagu itu jadi terkenal ya."
"Iya. Coba kalau dia masih hidup...."

Jika Anda pelanggan angkutan umum, lagu ini tentu familiar di kuping Anda. Sebab Tinggal Kenangan menduduki top chart lagu yang paling sering dinyanyikan pengamen dalam beberapa bulan terakhir ini.

Gara-gara pengamen pula, kini banyak orang yang akhirnya mengenal nyanyian sendu ini. Maklum, dari 10 pengamen yang mungkin menyanyi di bus Anda, bisa jadi 7 di antaranya akan menyanyikan 'lagu wajib' ini. Jadi, siapa sih yang akhirnya nggak penasaran?

Lagu ini mulai dikenal anak muda Bali - Jawa Timur sejak tahun akhir tahun lalu dan kian menjadi-jadi setelah beredar ke kota-kota lain, dan belakangan populer di Jakarta . Lagu ini menjadi sangat beken karena misteri yang melingkunginya: lagu ini direkam sebelum Geby tewas bunuh diri.

Lirik lagu dan kisah tragis Geby banyak diulas di internet. Selain aneka forum, juga aneka blog. Misalnya saja di detikForum yang dibahas pada April 2008 lalu.

Lagunya bisa didownload dengan gratis pula di internet. Banyak anak muda yang menyimpan lagu itu di ponsel mereka lewat fasilitas sharing file. Tanpa perlu kaset di pasaran, lagu ini sering terdengar di mana anak muda mangkal, komplet dengan ceritanya yang simpang siur.

Simpang siur? Ya. Lagu ini menyimpan lebih dari selusin versi cerita. Ada yang menyatakan Geby tewas karena gantung diri, ada yang bilang karena overdosis. Ada yang bilang Geby gadis Madiun, ada yang bilang gadis Bali . Namun ada satu kesamaan dari semua kisah itu: Geby bunuh diri karena frustasi ditinggal sang kekasih yang tewas lebih dulu karena kecelakaan kendaraan bermotor.

Tak cuma versi cerita. Nama 'tokoh utama'-nya pun macam-macam. Ada yang menulis sebagai Geby, ada yang menulis Ega dan ada yang menulis Angel. Ada yang menyebut lagu itu awalnya berjudul 'Jauh', ada yang bilang 'Kenangan Indah', dan terakhir 'Tinggal Kenangan'. Ada yang bilang dia masih siswa SMU, ada yang bilang dia anak kuliahan. Bahkan ada yang bilang gadis ini masih hidup!

Dan seperti biasa, semakin banyak misteri, semakin top-lah lagu ini. Lagu yang mellow, kisah lakon yang tragis dan misteri yang simpang siur, adalah ramuan mujarab yang membuat Geby dan Tinggal Kenangan menjadi top hit dadakan.

0 komentar: